Berikut ini langkah-langkah untuk menginput transaksi retur pembelian barang dengan nomor seri namun nomor seri yang diretur tidak terdapat pada Faktur Pembeliannya :
- Menonaktifkan fitur ‘Nomor Seri/Produksi barang harus diisi saat transaksi’ melalui menu Pengaturan | Preferensi | Pembatasan | Lainnya.
- Lakukan input transaksi Retur Pembelian dengan memilih Nomor Faktur Pembelian dan barang yang akan diretur, tanpa mengisikan nomor seri atas barang tersebut.
- Klik ‘Lanjutkan’ jika ada pesan peringatan bahwa nomor seri barang belum diisi, saat menyimpan transaksi Retur Pembelian tersebut.
- Lakukan pengisian Nomor Seri atas barang dari transaksi Retur Pembelian tersebut melalui menu Persediaan | Pengisian Nomor Seri.
- Pada Formulir Pengisian Nomor Seri, pilih Tipe Transaksi dengan Retur Pembelian kemudian pilih Nomor Transaksi Retur Pembelian tersebut dan isikan Nomor Seri pada barang yang diretur sesuai dengan nomor seri yang dikembalikan.