Berikut ini langkah-langkah untuk melakukan proses impor transaksi Jurnal Umum dari file Excel atau CSV :
- Masuk ke menu Buku Besar | Jurnal Umum lalu ke Daftar Jurnal Umum, klik pada menu Impor Data | Impor dari File.
- Unduh contoh format file excel atau csv dengan cara klik tombol ‘Disini’ pada menu Impor Jurnal Umum.
- Berikut tampilan contoh format file excel, silakan lengkapi format file tersebut dengan data-data transaksi yang akan diimpor ke database Accurate Online.
- Setelah data transaksi Jurnal Umum yang akan diimpor telah siap, lakukan proses impor data transaksi jurnal umum dengan mengambil dari file excel / csv tersebut lalu klik ‘Mulai Impor’ dan tunggu hingga proses impor selesai.
- Jika proses impor selesai dilakukan, maka Accurate akan menginformasikan jumlah data yang berhasil terimpor serta jumlah data yang gagal terimpor (jika ada). Accurate akan menginformasikan data transaksi yang gagal disertai dengan penyebab gagalnya, dengan cara mengklik tombol ‘Unduh Data Gagal’.