Berikut ini langkah-langkah membatasi akses karyawan/kasir tidak bisa mencatat transaksi penjualan di Accurate POS tanpa mengisikan Nama Pelanggan :
- Pada database Accurate Online, akses menu Accurate POS | Pengaturan POS lalu pilih nama outlet yang akan dilakukan pengaturan tersebut.
- Ke tab “Daftar Karyawan POS” lalu klik “+Tambah Peran”, pilih peran karyawan yang akan dibatasi aksesnya, kemudian jangan centang pada informasi “Menjual Tanpa Pilih Pelanggan” dan simpan.
- Pada Accurate POS, saat kasir memproses transaksi pesanan ke pembayaran tanpa mengisikan nama pelanggan maka akan tampil pesan peringatan “Masukkan Pelanggan”.