Berikut ini penjelasan mengenai perhitungan atas angka yang tampil pada widget Rata Rata Pembayaran (Hari) Piutang Usaha pada tampilan Dashboard Accurate Online.
Rumus yang digunakan adalah sebagai berikut :
= 1.687 / 14
= 120 Hari
Sebagai ilustrasi pada gambar diatas didapatkan angka rata-rata pembayaran (hari) piutang usaha adalah 120 hari. Untuk mendapatkan angka 1.687 hari (Jumlah Umur Faktur yang dibayarkan dalam 3 bulan terakhir) serta nilai total 14 faktur yang dilunasi, ikuti langkah-langkah berikut ini :
A. Jumlah umur faktur yang dibayar dalam 3 bulan terakhir :
- Buka Laporan Pembayaran Faktur, yaitu melalui menu Laporan | Daftar Laporan | Piutang.
- Atur/isikan Parameter-nya adalah 3 bulan dari saat mengecek dashboard. Pada ilustrasi Dashboard dilihat pada tanggal 06 september 2020, maka atur parameter-nya mundur 3 bulan dari tanggal 06 September 2020, yaitu tanggal adalah 06 juli 2020 s/d 06 september 2020.
- Selanjutnya silakan ikuti panduan disini
- Kemudian, lakukan pen-jumlahan (Total) melalui menu Modifikasi | Grup, pilih pada variable Negara/Nama Mata Uang Penerimaan Penjualan, dan pilih pilihan ‘Ubah’ (icon pensil).
- Pada Grup Data Negara/Nama Mata Uang Penerimaan Penjualan, Centang Tampilkan Footer, kemudian klik “Tambah footer” lalu tambahkan variable yang di gunakan untuk menampilkan jumlah hari pelunasan | Simpan dan Simpan.
- Dan akan tampil Jumlah Umur Faktur Yang Dibayarkan dalam 3 Bulan Terakhir, seperti gambar berikut ini.
B. Jumlah Faktur Yang Dibayarkan :
- Masih di Laporan Pembayaran Faktur.
- Ke Modifikasi, cari variabel “No. Urut” pada Kolom Data, klik 2 kali pada variabel “No Urut” sehingga berpindah ke kolom digunakan | simpan.
- Dan akan tampil Variabel No.Urut pada Laporan, cek informasi Nomor Urut untuk nomor transaksi terakhir untuk mengetahui jumlah faktur yang dibayar.