Berikut langkah-langkah untuk menampilkan transaksi uang muka pembelian yang belum digunakan pada faktur pembelian :
- Mengakses laporan dari menu Daftar Laporan | Daftar Laporan.
- Buka Laporan Uang Muka Pembelian melalui menu Daftar Laporan | Pembelian | Uang Muka Pembelian lalu isikan parameter tanggal yang ingin ditampilkan kemudian klik Tampilkan.
- Pada Laporan Uang Muka Pembelian, klik Modifikasi lalu ke tab Penyaringan, kemudian klik icon Tambah (+).
- Selanjutnya, pada bagian Kolom pilih Uang Muka Terpakai/Retur dan pada bagian Operator pilih Sama dengan lalu pada Nilai isikan nol (0) kemudian Simpan.
- Berikut tampilan Laporan Uang Muka Pembelian yang menampilkan Uang Muka Pembelian yang belum digunakan.
Catatan : anda perlu memilih parameter yang sesuai agar bisa menampilkan informasi uang muka pembelian yang belum digunakan. Dikarenakan laporan uang muka pembelian menggunakan paramater rentang bukan per tanggal.