Berikut ini langkah-langkah untuk menampilkan UPC/Barcode Barang pada Desain Cetakan :

  1. Klik modul Pengaturan | Desain Cetakan, pilih desain cetakan yang dimaksud kemudian klik Buka Desainer (icon pensil).
  2. Geser kotak variable nama barang dan labelnya nya menjadi lebih kecil dengan mengatur Dimension disebelah kanannya.

Mengatur Penempatan Variable Barcode Barang

  • Klik tanda “+” (Add Element) | Variable | Tambah, kemudian letakkan di sebelah variable nama barangnya dan atur ukuran kotaknya hingga sesuai.
  • klik 2x pada kotak variable yang baru ditambahkan tersebut sehingga tampil Tabel Variable, kemudian cari nama variabel UPC/Barcode, klik 2x sehingga tampil skrip variable $F{quotationDetail.item.upcNo} pada bagian bawah-nya lalu Simpan.

Menambahkan Variable UPC/Barcode Barang

  • Tambahkan label dan isikan dengan nama yang sesuai, misalnya “UPC Barcode” di samping label nama barang, yaitu dengan meng-klik tanda “+” | Label | Tambah, kemudian letakkan pada posisi yang sesuai, lalu simpan.

Penamaan Label Barcode Barang

Tampilan Preview Desain Cetakan