Berikut ini panduan untuk melakukan pengurutan Data Transaksi yaitu dari Nilai yang terbesar ke Nilai terkecil pada Laporan di Accurate Online. Contoh kasus yang digunakan adalah pada Laporan Daftar Faktur Penjualan, yaitu mengurutkan nilai Total faktur-nya.
- Buka Laporan Daftar Faktur Penjualan, yaitu dari menu Laporan | Daftar Laporan | Laporan Penjualan.
- Klik “Modifikasi” pada Laporan tersebut, lalu ke Tab Grup kemudian klik tanda [+]
- Pada bagian “Urut berdasarkan” isikan dengan nama kolom yang ingin diurutkan nilai-nya, dalam ilustrasi ini adalah kolom “Total”. Kemudian ubah informasi A – Z menjadi Z – A, lalu jangan centang informasi “Tampilkan keterangan pada kolom header” dan “Tampilkan Header”, lalu klik “Simpan”.
- Ubah susunan data Total sehingga berada diurutan paling atas, lalu klik “simpan”.
- Maka tampilan dari Laporan Daftar Faktur Penjualan akan diurutkan dari Nilai Terbesar dari data Total ke nilai terkecil dari data Total.