Perhitungan Nilai Variance (Selisih Nilai Standar Biaya Produksi dengan Aktual)
Nilai Variance pada fitur Manufaktur di Accurate Online merupakan nilai yang yang disebabkan adanya selisih pada nilai Standar Biaya Produksi dengan nilai Aktual (riil)-nya. Anda bisa melakukan pengecekan atas nilai selisih ini melalui menu Laporan Rincian Perintah Kerja.
Nilai variance ini akan diperhitungkan oleh Accurate Online saat anda melakukan Proses Akhir Bulan melalui menu Perusahaan. Dan nilai variance hanya dihitung untuk Perintah Kerja yang telah selesai atau ditutup.
Terdapat 2 perlakuan untuk mengakui nilai variance ini, yaitu akan dialokasikan langsung ke produk yang diproduksi atau dijurnal ke akun penampung yang telah ditentukan pada menu Preferensi | Manufaktur (lihat panduan disini).